Kronologi Polisi Tertembak Pengedar Narkoba Usai Baku Tembak di Aceh Timur, Pelaku Berhasil Lolos!

Kronologi Polisi Tertembak Pengedar Narkoba Usai Baku Tembak di Aceh Timur, Pelaku Berhasil Lolos!

Ilustrasi. Polisi tertembak usai baku tembak dengan pengedar narkoba di Aceh Timur/-Senivpetro-Freepik

BANDA ACEH, DISWAY.ID -- Nahas, polisi bernama Bripka Rifaldi tertembak usai baku tembak dengan pelaku pengedar narkoba di Aceh Timur, Sabtu malam, 26 April 2025.

Kronologi kejadian saat Satresnarkoba Polres Aceh Utara berhasil mengendus upaya peredaran narkoba oleh terduga tiga pelaku.

Saat kejadian ketiga pelaku membawa mobil Xpander, diduga akan melakukan transaksi.

BACA JUGA:Peringatan Serius BMKG, Cuaca Aceh Hari Ini Buruk: Ini Wilayah yang Harus Diwaspadai

Namun para pelaku menyadari jika mereka sedang dibuntuti oleh polisi, sehingga para pengendar narkoba ini berinisiatif kabur.

Polisi kemudian melakukan pengejaran sampai mobil para pelaku itu masuk ke halaman Masjid Al-Ikhlas di Desa Keude Bagok, Narussalam, Aceh Timur.

Pelarian ketiga pengedar narkoba di Aceh Timur ini akhirnya meninggalkan mobil dan berpencar.

Meski begitu, polisi berhasil menangkap seorang pelaku berinisial A (30).

BACA JUGA:Lampung Dilirik Jadi Proyek Percontohan Pertanian Modern oleh Investor Tiongkok

Dari pelaku A ini polisi juga mengamankan barang bukti berupa 992 gram sabu serta sepucuk senjata api jenis airsoft gun.

Polisi dan Pengendar Narkoba Baku Tembak

Hanya saja, kata Kasat Resnarkoba Polres Aceh Utara AKP Erwinsyah Putra, dua pelaku lainnya berhasil kabur.

Saat berupaya melarikan diri, seorang pelaku melakukan perlawanan, baku tembak pun tak terhindarkan.

Erwinsyah mengatakan pelaku menggunakan senpi jenis revolver saat baku tembak dengan anak buahnya.

BACA JUGA:Sidak Dadakan, LPPOM MPU Aceh Temukan Jajanan Anak yang Mirip Produk Mengandung Babi

Sumber: